Detail Berita

Diskominfo KLU Bersama BPS KLU Laksanakan Pembinaan Statistik Sektoral

28 Jun 2022 00:00:00 DISKOMINFO

Diskominfo KLU, Tanjung - Untuk menghasilkan data statistik sektoral yang akurat dan tepat waktu sebagai dasar  perencanaan dan pelaksanaan berbagai kebijakan pembangunan, Dinas Komunikasi dan Informasi (Diskominfo) Kabupaten Lombok Utara bersama Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Lombok Utara melaksanakan kegiatan Pembinaan Statistik Sektoral kepada seluruh perangkat Daerah bertempat di Lesehan Sasak Narmada,Selasa (28/06/2022).

Hadir dalam kegiatan tersebut, Kepala Dinas Kominfo KLU, Hairul Anwar, S.Kom,Kepala Badan Pusat Statistik KLU Drs. Syamsudin beserta para perangkat Daerah lainnya.

Dalam sambutannya kepala Dinas Kominfo menyampaikan, data itu sangat berharharga dari apapun, sehingga didalam pencarian data apapun itu harus dilakukan dengan sebaik-baiknya.

"Kita kumpul ditempat ini dalam rangka pembinaan cara pengumpulan data di Lombok Utara sehingga data menjadi valid" Ungkapnya.

Kendati demikan, kalaupun ada data yang kurang jelas, Kadis Kominfo mengajak para peserta kegiatan untuk berdiskusi mencari titik permasalahannya.

Disampaikan pula oleh kadis Kominfo, kedepan pihaknya akan mengumpulkan data dalam satu sistem sehingga data yang ada di Lombok Utara akan cepat di akses oleh masyarakat, serta datanya akurat.

Sementara itu, dalam kesempatan yang sama Kepala BPS Lombok Utara dalam sambutannya menyampaikan pihaknya yang pertama kali menyelesaikan pendataan menggunakan perangkat Computer Assisted Personal Interviewering (CAPI) dibandingkan dengan daerah lainnya.

Dalam kesempatan yang baik itu, kepala BPS Lombok Utara mengucapkan terimakasih yang setinggi-tingginya atas kerjasama BPS dengan kominfo.

Semoga Kedepan diharapkan bisa  membangun satu sistem informasi untuk menampung data yang ada di tingkat produsen, serta bersinergi dengan baik untuk mempermudah mendapatkan data 
statistik sektoral yang tepat, cepat dan akurat di Lombok Utara.

(Idham)